Sebenarnya variasi surat sponsor itu ada banyak, khusus di artikel ini saya akan membahas informasi apa saja yang harus di lampirkan untuk membuat surat sponsor / undangan yang di bisa di pakai untuk keperluan visa visitor / tourist (subclass 600) Australia.
Jangan lupa di akhir artikel akan ada template google drive yang bisa kamu download, tetapi jangan lupa informasi nya di sesuaikan dengan detail masing-masing ya.
Karena sebenarnya tidak ada formula yang pasti untuk membuat surat sponsor ini, dan visa Australia juga tidak mengeluarkan guideline atau peraturan khusus untuk membuat surat sponsor ini. Maka dari itu sering menimbulkan pertanyaan, apa lagi yang pertama kali apply visa Australia.
Tidak hanya informasi yang detail dalam surat nya, agar suratmu lebih kuat di mata pemerintah Australia, sebaiknya juga di lampirkan dokumen-dokumen pendukung lainnya, detail nya kita bahas di bawah ini.
Apa Gunanya Surat Sponsor di Visa?
First of all, surat sponsor bukan syarat untuk mendapatkan visa, melainkan ini adalah pelengkap dalam aplikasi visa Australia. Jadi sangat mungkin visa mu di approve walaupun tidak dengan surat sponsor.
Tujuan surat sponsor ini, biasanya untuk para applicant visa yang mungkin:
- Undangan formal dari rekan, keluarga, teman, atau kenalan lainnya yang menyatakan tujuan kunjungan sang pengaju
- Mendapatkan bantuan akomodasi dari keluarga atau kenalan di Australia
- Membuat tujuan berkunjung terlihat “authentic” di mata pemeritan Australia
Siapa yang Bisa Memakai Mengeluarkan Surat Sponsor Undangan
Lagi-lagi ini tidak ada informasi yang siapa yang bisa dan tidak bisa mengeluarkan surat sponsor undangan ini. Best practice nya adalah seseorang yang di kenal baik atau di kenal dekat oleh yang mengaju visa nya.
Biasanya surat ini di terbitkan oleh rekan, teman atau kenalan yang tinggal di Australia, but that’s not always the case.
Jadi asalkan sang pembuat surat punya status visa / residential yang valid di Australia dan punya tujuan yang authentic untuk mengundang seseorang ke Australia, ini sudah di anggap cukup.
Contoh yang umum relasi pembuat surat sponsor dan sang pengaju visa
- Mengundang teman berkunjung liburan ke Australia
- Menungdang pacar holiday ke Australia
- Mengundang saudara dan keluarga ke acara keluarga dan liburan
- dan masih banyak yang lain
Sebisa Mungkin Sediakan Suratnya dalam Bahasa Inggris
Walaupun pengalaman saya, officer yang me-review semua aplikasi saya dan keluarga saat apply tourist visa selalu nama-nama Indonesia, sebaiknya surat sponsor ini di tulis dalam bahasa inggris.
Karena kalau surat ini tidak di anggap cukup oleh pemerintah Australia, aplikasi visa yang bersangkutan bisa mengalami delay sampai penolakan, jadi lebih baik di buat dalam bahasa inggris.
Sebenarnya tidak ada salahnya kalau kalian melampirkan 2 versi surat (dalam bahasa inggris dan bahasa Indonesia) bila tidak yakin dengan bahasa inggris mu.
Cantumkan Status Visa atau Residential Australiamu
Hal yang pertama yang penting untuk di cantumkan di dalam surat sponsor mu adalah, status visa dan residential sang pemberi sponsor di Australia.
Pastikan sang pembuat surat mempunyai status yang legal tinggal di Australia, bila seorang student cantumkan universitas nya dan bila seorang pekerja informasikan sang pemberi kerjanya.
Dan penting juga melampirkan detail passport yang terhubung dengan status visa Australia nya. Dengan kelengkapan informasi ini, bila pemerintah Australia ini menulusuri lebih lanjut bisa di lihat bahwa status visa dan keberadaannya di Australia legal.
Cantumkan Tempat Tinggal atau Akomodasi di Australia
Agar surat sponsor mu lebih kuat lagi, saya menyarankan untuk mencantumkan alamat tempat tinggal di Australia dan statusnya (sewa atau memang punya property sendiri).
Hal ini juga bisa kamu dukung dengan utility bills yang kamu punya seperti, billing listrik, internet, mobile phone atau air. Tapi pastikan alamatnya dan nama account nya cocok ya dengan yang membuat surat.
Ini penting bila si pemberi sponsor juga memberikan sarana akomodasi (atau yang berkunjung akan numpang) kepada yang akan datang ke Australia.
Cantumkan Detail Passport yang Mau di Sponsor, dan Status Relasi mu.
Agar kredibilitas surat sponsornya lebih kuat, kamu bisa mencantumkan informasi-informasi seperti:
- Detail nama & passport orang yang kamu sponsori
- Relasi mu terhadap orang yang akan di sponsori
- Akan lebih kuat lagi bila tanggal kepergiannya sudah diketahui atau minimal rencana kedatangannya
Contact Details Sang Sponsor
Informasi yang tidak kalah pentingnya adalah contact information sang sponsor harus lengkap dan jelas.
Gunanya bila ada hal-hal yang butuh klarifikasi lebih jauh yang ingin dilakukan pihak pemerintah Australia, mereka bisa kontak langsung dengan yang bersangkutan.
Dan jangan lupa cantumkan waktu terbaik untuk kamu di hubungi, karena dengar-dengar pernah ada kejadian visa di tolak karena yang bersangkutan di telpon di saat jam ia bekerja atau tidak available
Intinya Harus Terlihat Jujur dan Genuine + Link Download
Terakhir, surat sponsor ini sebisa mungkin jangan terlihat singkat atau terlalu “simple”. Terutama untuk bila yang kamu sponsori rentan dalam penolakan visa, contohnya sesseorang yang tidak bekerja, atau belum pernah keluar negri sama sekali, atau memilki harta yang minimal untuk berkunjung ke Australia.
Cari tahu rekomendasi saya dalam berapa tabungan yang harus dimiliki untuk berkunjung ke Australia di artikel ini.
Dan untuk kamu yang mencari link download template surat sponsor undangan Australia, bisa di download di link ini. Feel free untuk copy dan melakukan edit sendiri agar lebih cocok atau sesuai dengan kegunaan kamu.
Disclaimer untuk Template Surat ini:
Menggunakan surat ini tidak menjamin keberhasilan aplikasi visa tourist, semua keputusan ada di tangan pemerintahan Australia, saya disini hanya membantu memberikan perspective dan informasi dari pengalaman pribadi saya membuat visa Australia sendiri.
3 thoughts to “Cara Membuat Surat Sponsor Undangan Visa Tourist Australia – Free Download”